ACARA PEMBUKAAN PELATIHAN INSTALASI LISTRIK DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS IIB MUARA BUNGO

Muara Bungo - 10 September 2012. Bertempat di aula Lembaga Pemasyarakatan Klas IIB Muara Bungo dilaksanakan acara pembukaan pelatihan instalasi listrik bagi warga binaan pemasyarakatan. Pelatihan ini diselenggarakan berkat kerjasama antara Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Bungo dengan Lembaga Pemasyarakatan Klas IIB Muara Bungo. Acara pembukaan dihadiri oleh Kalapas, Kadissosnakertrans Kab. Bungo, Pejabat Struktural Eselon IV dan V, Instruktur serta Warga Binaan Pemasyarakatan.

Dalam sambutannya Kalapas Pudjiono Gunawan mengatakan bahwa kegiatan pelatihan merupakan salah satu bentuk pembinaan kemandirian yang diberikan kepada narapidana sebagai bekal ilmu pengetahuan yang bermanfaat dan nantinya diharapkan dapat diterapkan ditengah masyarakat. Beliau juga berpesan kepada narapidana supaya bersungguh-sungguh dan serius dalam mengikuti setiap materi pelajaran yang diberikan oleh instruktur agar ilmu yang diberikan dapat diserap dengan baik.

Pelatihan instalasi listrik dibuka oleh Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Bungo yang diwakili oleh Kepala Bidang Bina Ketenagakerjaan Sumanto. Pada kesempatan itu, Sumanto mengatakan bahwa pelatihan instalasi listrik merupakan bagian dari usaha pemerintah dalam membantu generasi muda untuk memiliki keterampilan sehingga dapat berkarya dan membuka lapangan pekerjaan sendiri. Pelatihan instalasi listrik bagi warga binaan pemasyarakatan berlangsung selama 36 hari diikuti oleh 18 orang peserta dengan tenaga instruktur berjumlah 2 orang  berasal dari Balai Latihan Kerja Kabupaten Bungo.

 

Listrik 1

Listrik 2

Listrik 3

Listrik 4

Listrik 5


Cetak   E-mail