Lapas Bungo Sambut Tahun Baru Islam 1440 H

Muara Bungo - Selasa, (10/09) Sesuai dengan intruksi Direktur Jenderal Pemasyarakatan Lapas Klas IIB Muara Bungo Menyelenggarakan kegiatan keagamaan bertempat di Masjid dalam Lapas.

Di awali sholat Ashar berjamaah, acara di lanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran beserta terjemahan oleh Narapidana Lapas Bungo. Kemudian, sambutan Dirjenpas di bacakan oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Klas IIB Bungo, Rahdianto menyampaikan "Deklarasi Hapus Buta Huruf Alquran merupakan wujud kesadaran akan pentingnya membaca Alquran. Ayat pertama yang diturunkan Allah SWT ke bumi adalah Iqra yang berarti bacalah. Edukasi melek huruf Alquran ini merupakan pelaksanaan program pembinaan kepribadian dalam bentuk pendidikan spiritual, sekaligus pendidikan intelektual yang diwajibkan bagi warga binaan Pemasyarakatan yang beragama Islam."

Selanjutnya acara di lanjutkan penyerahan Al-Quran Oleh Kalapas kepada WBP dan pemberian tausiyah oleh Ust.Yusuf. Dalam tausiahnya Ust.Yusuf Mengatakan dalam menyambut tahun baru hijriah merupakan salah satu momen untuk lebih mendekatkan diri kepada ALLAH dan menjadikan Al Quran Sebagai pedoman hidup. "1 huruf Al Quran terdapat 10 kebaikan, MasyaAllah...Bagaimana Kalo kita membaca 1 juz" kata ustad. 

Setelah itu Pada akhir acara pembacaan doa bersama yang juga di pimpin oleh ustad Yusuf. (dok/foto:lapas_Bungo)

 

sambut tahun baru islam lapas bungo tausiah dan doa bersama 1

 

sambut tahun baru islam lapas bungo tausiah dan doa bersama 1

Cetak