Menuju WBK/WBBM, Kanwil Jambi Langsungkan Kegiatan Presentasi Hasil Kajian Implementasi Kemenkumham Corporate University

Jambi - Bertempat di ruang rapat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi berlangsung kegiatan Presentasi Hasil Kajian Implementasi Kementerian Hukum dan HAM Corporate University dengan tema Studi tentang Pengelolaan Pengetahuan di Tingkat Wilayah dan Kajian Peningkatan Kualitas dan Indeks Kepuasan Masyarakat (IPK-IKM) pada Selasa, 23 Juni 2020.

Acara tersebut diibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Agus Nugroho Yusup didampingi oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Parsaoran Simaibang serta Pejabat Administrasi dan Pejabat Pengawas Divisi Yankum dan beberapa orang dari Unit Pelaksana Teknis dalam jajaran kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi.  Dalam sambutannya Kakanwil menuturkan bahwa “Kegiatan kajian implementasi Kementerian Hukum dan HAM Corporate University menggambarkan isu/permasalahan terkait pengelolaan pengetahuan didalam 4 (empat) kelompok fungsi di wilayah yang mencakup manajemen organisasi, pelayanan hukum, pembentukan regulasi dan otoritas hukum."ujarnnya

Lebih lanjut beliau mengatakan "Selanjutnya untuk kegiatan kajian peningkatan kualitas penyelenggaraan pelayanan publik berbasis indeks persepsi korupsi dan indeks kepuasan masyarakat (IPK-IKM). Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mendukung pelaksanaan pembangunan zona integritas menuju WBK/WBBM” lanjutnya 

Diakhir sambutan beliau menyampaikan terimakasih kepada seluruh panitia pelaksana kegiatan presentase laporan akhir kajian hukum dan HAM karena telah memfasilitasi sehingga terselenggaranya kegiatan presentase laporan akhir kajian hukum dan HAM." tutupnya (Dok/foto : Humas) 

HAM_CU_2.jpeg

 

HAM_CU_1.jpeg

 

 

HAM_CU_3.jpeg

Cetak