Kakanwil Kemenkumham Jambi Kembali Berikan Penguatan Pembangunan ZI WBK/WBBM di Kanim Kelas II TPI Kuala Tungkal

40.jpg

 

KUALA TUNGKAL - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jambi Mhd. Jahari Sitepu mengunjungi Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas II TPI Kuala Tungkal pada hari ini Rabu (27/10/2021). Dengan didampingi oleh Kepala Divisi Keimigrasian Morina Harahap, kunjungan Kakanwil ini disambut dengan baik oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Kuala Tungkal Erwin Hariyadi beserta jajaran. Kunjungan Kakanwil ini dalam rangka peninjauan segala kesiapan sarana dan prasarana yang telah ada di Kanim Kelas II TPI Kuala Tungkal dalam menuju predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Kakanwil memberikan apresiasi kepada Kanim Kelas II TPI Kuala Tungkal dalam usahanya untuk meraih predikat WBBM, “Saya sangat mengapresiasi dan mendukung Kanim Kuala Tungkal ini untuk bisa mendapatkan predikat WBBM. Teruslah bekerja dengan baik dan memberikan hasil yang terbaik pula dalam pelayanan yang diberikan. Dengan usaha dan kerja keras kita dalam mempersiapkan semuanya ini pasti predikat WBBM bisa kita dapatkan”, ujar Jahari. Selanjutnya, Kakanwil, Kepala Divisi Keimigrasian dan jajaran memasuki dan meninjau segala sisi gedung Kanim dengan memperhatikan aspek sarana dan prasarana yang menunjang pelayanan yang diberikan kepada masyarakat. Di sela-sela tinjauan ini, Kepala Divisi Keimigrasian juga menyampaikan sepatah dua patah kata untuk memberikan penguatan pula. "Saya juga berharap Kanim Kuala Tungkal ini benar-benar optimal dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sehingga predikat WBBM ini dapat kita peroleh", ujar Kadiv Keimigrasian. (Dok/Foto: Humas)

 

WhatsApp_Image_2021-10-27_at_16.48.51_1.jpeg

WhatsApp_Image_2021-10-27_at_16.48.51_2.jpeg

WhatsApp_Image_2021-10-27_at_16.48.52.jpeg

WhatsApp_Image_2021-10-27_at_16.48.52_1.jpeg

 

Cetak