Kakanwil Sambut Baik Hibah Laptop dari BSI Cabang Jambi

103._13-5-2022_-_Kakanwil_Sambut_Baik_Hibah_Laptop_dari_BSI_Cabang_Jambi.jpg

 

JAMBI – Hubungan kerja sama yang baik antara sebuah organisasi dengan stakeholdersnya merupakan suatu hal yang penting untuk terus dilakukan. Hubungan baik ini harus dilakukan secara terus menerus dan berkelanjutan agar mampu membentuk hubungan positif yang saling mendukung kedua belah pihak ke depannya. Maka dari itu, pada hari ini Jumat (13/5) Bank Syariah Indonesia (BSI) Kantor Cabang Jambi mengunjungi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jambi (Kanwil Kemenkumham Jambi). Tim dari BSI disambut dengan baik oleh Kepala Kantor Wilayah Tholib yang didampingi dengan Kepala Bagian Umum Amat Djoemadi, dan Kepala Sub Bagian Keuangan Taufiq Akbar. Adapun maksud dan tujuan kedatangan tim BSI Kantor Cabang Jambi ini adalah untuk menyerahkan hibah berupa bantuan pemberian laptop kepada Kanwil Kemenkumham Jambi. Sebanyak 9 buah laptop diberikan secara langsung secara simbolis dari Tim BSI Cabang Jambi dan diterima secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah. Tholib menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada BSI Cabang Jambi yang telah berkenan memberikan bantuan laptop ini. Harapannya dengan diberikannya laptop ini dapat bermanfaat untuk mendukung kinerja instansi dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

(Red/Foto: JA)

 

Kakanwil_Sambut_Baik_Hibah_Laptop_dari_BSI_Cabang_Jambi_4.jpeg

Kakanwil_Sambut_Baik_Hibah_Laptop_dari_BSI_Cabang_Jambi_3.jpeg

Kakanwil_Sambut_Baik_Hibah_Laptop_dari_BSI_Cabang_Jambi_2.jpeg

Kakanwil_Sambut_Baik_Hibah_Laptop_dari_BSI_Cabang_Jambi_5.jpeg


Cetak   E-mail