Rapat Majelis Kehormatan dan Pengawas Notaris Jambi Wilayah

Jambi – Jum’at 9 Juni 2017, Majelis kehormatan dan pengawas Notaris Wilayah Jambi terus berusaha berbuat sesuatu untuk pelayanan kepada masyarakat di Jambi. Salah satunya adalah menggelar rapat tahun 2017 membahas rapat tahun 2017 membahas capaian kinerja di tahun 2016 lalu, program kerja yang di tahun 2017 serta membahas isu yang berkaitan dengan kinerja notaris terhadap pelayanan kepada masyarakat.

Rapat Perdana Majelis Kehormatan dan Pengawas Notaris Wilayah Jambi di gelar di ruang Rapat Kepala Kantor Wilayah dan di Buka oleh Kepala Kantor Wilayah, Bambang Palasara, dari rapat Perdana ini menghasilkan beberapa kesepakatan antara lain di himbau untuk setiap notaris membuat buku register tentang penerbitan akta notaris, sidak atau peninjauan Bersama anggota majelis pengawas notaris langsung kesetiap notaris dan dibuat skala Prioritas.

Rapat Perdana Majelis Kehormatan dan Pengawas Notaris Wilayah Jambi, dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Hak Asasi Manusia Parsaoran Simaibang, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Purwantoro, Kepala Sub Bidang Administrasi Hukum Umum dan Kekayaan Intelektual, Zulhendri Faisal, dan anggota Majelis Kehormatan dan Pengawas Notaris Wilayah Jambi (Dok/Foto:Humas)

rapat kehormatan notaris 2

rapat kehormatan notaris 1


Cetak   E-mail