Beri Penguatan WBK/WBBM Kakanwil Jahari Sitepu Sambangi Kanim Kelas I TPI Jambi

Jambi – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi Mhd. Jahari Sitepu didampingi oleh Kepala Divisi Keimigrasian Morina Harahap memberikan penguatan kepada pegawai di Lingkungan Kantor imigrasi Kelas I TPI Jambi pada senin (31/08). Kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan motovasi serta semangat kepada pegawai Kanim Kelas I TPI Jambi untuk mewujudkan satuan kerja menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Dalam pengarahannya Kakanwil Kemenkumham Jambi Mhd. Jahari Sitepu menyampaikan bahwa Menteri  Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly mengharapkan agar seluruh satuan kerja di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM yang diusulkan mendapat predikat WBK/WBBM. “Hal ini tentu saja memerlukan komitmen serta kerja keras dari mulai pimpinan hingga JFT, JFU serta pegawai dengan perjanjian kontrak yang ada disini”. tuturnya.

Jahari sitepu mengatakan “Pelayanan publik merupakan salah satu indikator penilaian yang sangat penting dalam penilaian satker menju WBK/WBBM. Untuk itu tak saya terus menghimbau dan mengingatkan bapak/ibu semua agar terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat terutama kepada pemohon layanan keimigrasian. Saya yakin dengan komitmen dan kerja keras dari seluruh pegawai di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi ini maka Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi akan memperoleh predikat WBK/WBBM”  ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama Kepala Divisi Keimigrasian Morina Harahap juga memberikan pengarahan kepada Pegawai di Lingkungan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi. Dalam arahannya Morina menyampaikan “agar pegawai di Lingkungan Kanim Kelas I TPI Jambi dapat terus meningkatkan kinerjanya. Karena itu diperlukan kerja keras, kerja cerdas dan tentu saja kerja ikhlas dari kita semua” pungkasnya.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai di Lingkungan Kanim Kelas I TPI Jambi ini berlangsung dengan baik dan lancar. (foto/dok: HUMAS)

 

 

Foto_Kanim_Jambi_1.jpg

 

Foto_Kanim_Jambi_2.JPG

 

Foto_Kanim_Jambi_3.JPG

 

Foto_Kanim_Jambi_6.JPG

 

Foto_Kanim_Jambi_7.JPG

 

Foto_Kanim_Jambi_5.JPG

 

Foto_Kanim_Jambi_4.JPG


Cetak   E-mail