Kanwil Kemenkumham Jambi Hadiri Syukuran Hari Bakti Pemasyarakatan ke-58 Secara Virtual

 95._26-4-2022_-_Kanwil_Kemenkumham_Jambi_Hadiri_Syukuran_Hari_Bakti_Pemasyarakatan_ke-58_Secara_Virtual.jpg

 

JAMBI - Sehari menjelang Upacara Peringatan Hari Bakti Pemaasyarakatan ke-58 Tahun 2022, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) melalui Direktorat Jenderal Pemasyarakatan menyelenggarakan kegiatan Syukuran Menuju 58 Tahun Pemasyarakatan hari ini, Selasa (26/4). Hadir secara langsung Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly beserta seluruh pimpinan tinggi unit utama. Kegiatan diawali dengan pembacaan laporan kegiatan oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan Reynhard Silitonga. Ia menyampaikan bahwa sudah banyak kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan ke 58 (HBP ke 58) mulai dari kegiatan donor darah, safari ramadhan, webinar TI, dan sebagainya. Hal ini guna memeriahkan kegiatan HBP ke 58 yang akan berpuncak pada tanggal 27 April 2022. Pemberian penghargaan juga disampaikan dalam kegiatan syukuran ini. Berbagai jenis penghargaan diberikan kepada beberapa Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan yang terbagi kedalam berbagai kategori penghargaan. Penghargaan ini diberikan dalam rangka memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang sudah berpartisipasi aktif dalam kegiatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke 58.

(RED/FOTO: JA/YE)

 

Kanwil_Kemenkumham_Jambi_Hadiri_Syukuran_Hari_Bakti_Pemasyarakatan_ke-58_Secara_Virtual_4.jpeg

 

Kanwil_Kemenkumham_Jambi_Hadiri_Syukuran_Hari_Bakti_Pemasyarakatan_ke-58_Secara_Virtual_5.jpeg

Kanwil_Kemenkumham_Jambi_Hadiri_Syukuran_Hari_Bakti_Pemasyarakatan_ke-58_Secara_Virtual_6.jpeg

 

Kanwil_Kemenkumham_Jambi_Hadiri_Syukuran_Hari_Bakti_Pemasyarakatan_ke-58_Secara_Virtual_3.jpeg

Kanwil_Kemenkumham_Jambi_Hadiri_Syukuran_Hari_Bakti_Pemasyarakatan_ke-58_Secara_Virtual_2.jpeg

Kanwil_Kemenkumham_Jambi_Hadiri_Syukuran_Hari_Bakti_Pemasyarakatan_ke-58_Secara_Virtual_1.jpeg


Cetak   E-mail