Rapat Presentasi Draft Laporan Akhir Evaluasi Hasil Survei IPK-IKM Dan Indeks Integritas

Draft_survey_ipk.jpg

Jambi, Rabu (25/05/2022) Bidang Hak Asasi Manusia Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi mengadakan  Rapat Presentasi Draft Laporan Akhir Evaluasi Hasil Survei IPK-IKM serta Indeks Integritas. Kegiatan ini bertujuan guna mendukung percepatan proses pembangunan Zona Integritas di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Jambi. Salah satu solusi yang diambil adalah melaksanakan survey mandiri IPK dan IKM berbasis elektronik (QR code) di setiap Satuan Kerja di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi. Survei ini dilaksanakan untuk memperoleh gambaran kualitas penyelenggaraan pelayanan publik dan mengukur integritas dalam rangka pemetaan unit kerja yang berpotensi untuk diusulkan meraih predikat WBK/WBBM.

Kegiatan rapat yang dilangsungkan dari Aula Pengayoman Kantor Wilayah  dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM  Jambi, Tholib. Dalam sambutannya, Kakanwil menyampaikan bahwa seluruh Satuan Kerja dalam Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi harus berpartisipasi aktif untuk meningkatkan nilai IPK/IKM, kemudian menyusun strategi bagaimana masyarakat sebagai pengguna layanan bisa memberikan feedback yang baik terhadap layanan yang diberikan. 

Lebih lanjut, Kakanwil yang didampingi oleh Kepala Divisi Peayanan Hukum dan HAM Toman Pasaribu dan Kepala Bidang HAM Ermasdon menghimbau “mari kita tingkatkan integritas dan kualitas pelayanan publik untuk menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani” ajaknya.

Pada kegiatan rapat yang  diikuti oleh seluruh operator Survey dari masing-masing satker di lingkungan Kantor Wilayah Jambi kali ini, Kemenkumham Jambi juga  turut menghadirkan narasumber dari Universitas Batanghari, Muhammad Ansori. (Red/Foto : YE)

 

WhatsApp_Image_2022-05-25_at_17.52.13_4.jpeg

WhatsApp_Image_2022-05-25_at_17.52.13_3.jpeg

WhatsApp_Image_2022-05-25_at_17.52.13_2.jpeg

WhatsApp_Image_2022-05-25_at_17.52.13_5.jpeg

 

 


Cetak   E-mail