Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

Berikan Kemudahan Usaha Bagi UMKM, Kanwil Kemenkumham Jambi Sosialisasikan Layanan Perseroan Perseorangan

 Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_fix.jpg

 

JAMBI – Dengan menghadirkan para pelaku usaha, UMKM dan Perbankan serta beberapa Instansi terkait di Provinsi Jambi, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi mengadakan kegiatan Diseminasi Layanan Perseroan Perorangan yang mengusung tema  “ Terciptanya Kemudahan Berusaha Bagi UMKM di Provinsi Jambi”. Dari Odua Weston Hotel Kota Jambi pada Senin (31 Oktober 2022), sebanyak 50 (Lima Puluh) orang peserta mengukuti sosialisasi yang disajikan oleh Notaris Kota Jambi Boy Setiawan Welyus, SH., M.Kn, selaku Narasumber.

Pada awal pembukaan Sosialisasi, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Purwantoro menyampaikan laporan Ketua Panitia Penyelenggara. Dalam laporannya, Kabid Yankum yang juga merupakan Ketua Panitia menyampaikan tujuan dari Kegiatan Diseminasi Layanan Pesroan Perorangan yaitu  dapat memberikan kemudahan bagi pelaku usaha dimana para pelaku usaha mikro dan kecil diharapkan dapat menjadi motor penggerak dalam menumbuhkan kembali perekonomian masyarakat.

Mewakili Kepala Kantor Wilayah, Kepala Divisi Administrasi Kortini JM Sihotang membuka secara resmi acara Sosialisasi Diseminasi Layanan Perseroan Perorangan.  Dalam sambutannya pada kegiatan sosialisasi yang juga dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Aris Munandar, Kadivmin menjelaskan bahwa berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 8 Tahun 2021 tentang Modal Dasar Perseroan serta Pendaftaran Pendirian, Perubahan dan Pembubaran Perseroan yang memenuhi kriteria untuk Usaha Mikro dan Kecil yang merupakan aturan turunan UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Aturan ini merupakan upaya pemerintah untuk meningkatkan kemudahan berusaha bagi pelaku Usaha Mikro dan Kecil (UMK). “Badan hukum Perseroan Perorangan ini bukan berarti meniadakan peran notaris, kita mengharapkan para notaris bersedia menerima konsultasi dari warga perorangan yang ingin mendirikan entitas itu secara elektronik” ujarnya.

Diakhir sambutannya, Kadivmin menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Instansi terkait dan UMKM wilayah Provinsi Jambi yang telah berpartisipasi aktif mendukung kelancaran terselenggaranya acara ini, “Kepada seluruh peserta Diseminasi Layanan Perseroan Perorangan semoga selalu diberi kesehatan selama mengikuti kegiatan dan kepada para narasumber saya harapkan keikhlasannya dengan sepenuh hati untuk membagi pengetahuan dalam kegiatan ini” tutupnya. (red/foto : YE/JA-YG)

 

Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_9.jpeg

Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_3.jpeg

Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_2.jpeg

Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_1.jpeg

Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_8.jpeg

Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_7.jpeg

Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_6.jpeg

Sosialisasi_Perseroan_Perseorangan_5.jpeg

 

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAMBI


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Kapten Sujono, Kota Baru, Jambi 36128
PikPng.com phone icon png 604605   628117497779
PikPng.com email png 581646   kanwiljambi@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamjambi@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI