Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

4 Orang PPNS dan 1 Orang Penyuluh Hukum Ahli Muda Dilantik

WhatsApp_Image_2022-10-13_at_11.30.16.jpeg

 

JAMBI, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Jambi menyelenggarakan Pengambilan Sumpah Janji Setia Pewarganegaraan dan Pelantikan Penyidik Pegawai Negeri Sipil pada Kamis, (13/10/2022), bertempat di Aula Pengayoman Kantor Wilayah Kemenkumham Jambi. Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah, Tholib.

 Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan pengambilan sumpah janji setia. Tercatat sebanyak 4 (empat) orang PPNS dan 1 (satu) orang Penyuluh Hukum Ahli Muda.

Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan oleh Kepala Kantor Wilayah. Dalam sambutannya, Tholib menyampaikan bahwa salah satu hak paling dasar manusia adalah memperoleh pengakuan keberadaannya dalam suatu wilayah yang disebut kewarganegaraan. "Saya berharap kepada yang dilantik dan disumpah menjadi Warga Negara Indonesia untuk slalu menanamkan rasa Nasionalisme, mematuhi Peraturan Perundang-undangan yang ada, slalu menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, harkat dan martabat Bangsa dan Negara", tuturnya.

Selain itu, Beliau juga berpesan kepada PPNS yang baru saja diangkat sumpahnya bahwa dalam kerangka sistem peradilan pidana (Criminal Justice System) peran Aparatur Penegak Hukum, khususnya penyidik sangat strategis. Tholib berharap PPNS dapat menjaga hubungan baik antar Instansi sehingga kinerja PPNS ke depan semakin profesional serta mengedepankan kepentingan masyarakat untuk mendapatkan perlindungan hukum. (Red/Foto : YE/JA-FS)

 

pelantikan_PPNS_6.jpeg

pelantikan_PPNS_8.jpeg

pelantikan_PPNS_1.jpeg

pelantikan_PPNS_5.jpegpelantikan_PPNS_3.jpegpelantikan_PPNS_2.jpeg

pelantikan_PPNS_9.jpeg

pelantikan_PPNS_7.jpeg

 

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAMBI


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Kapten Sujono, Kota Baru, Jambi 36128
PikPng.com phone icon png 604605   628117497779
PikPng.com email png 581646   kanwiljambi@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamjambi@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI