JAMBI – Dari Ruang Aula Pengayoman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi melantik dan mengambil Sumpah Jabatan Pejabat Imigrasi di lingkungan satuan kerja Kanwil Kemenkumham Jambi. Pelantikan dan Pengambilan sumpah jabatan yang dilaksanakan pada Senin 30 Januari 2023 kali ini diikuti oleh 4 (empat) orang pejabat imigrasi diantaranya Sarwono (Kepala Subbidang Penindakkan Keimigrasian pada Kanwil Kemenkumham Jambi), Gunadi (Kepala Subseksi Penindakan Keimigrasian pada Kanim Kelas II TPI Kuala Tungkal), Iwan Astanto (Kepala Sub Seksi Teknologi Informasi Keimigrasian pada Kanim Kelas I TPI Jambi) dan Ridho Persada Putra (Kepala Sub Seksi Dokumen Perjalanan pada Kanim Kelas III Non TPI Kerinci).
Dalam amanahnya beliau menyampaikan bahwa pelantikan hari ini adalah sebuah hal yang harus disikapi dengan positif dan penuh semangat membawa perubahan. " Perubahan membawa kearah yang lebih baik," tuturnya. Kemudian beliau menyampaikan pentingnya manajemen media dimasa digitalisasi seperti ini terutama dalam menjaga citra instansi dimata publik. " Jaga reputasi instansi terutama saat ada masalah, perhatikan manajemen media apalagi dengan adanya media sosial yang membuat berita negatif mudah menyebar. Segera tindaklanjuti secepat cepatnya berita negatif sekecil apapun." Pesannya.
Turut hadir pada kegiatan kali Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Jambi, Kepala Satuan Kerja di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jambi, serta tamu undangan lain hadir pada Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan hari ini. (Red/Foto :YE/JA)