Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Ketua Steering Committee Resmi Menutup Rakordal Program Dukungan Manajemen Tahun 2024

 

Ketua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_2.jpg

JAKARTA - Rapat Koordinasi Pengendalian (Rakordal) Program Dukungan Manajemen Tahun 2024 telah resmi ditutup oleh Ketua Steering Committee, Kepala Badan Strategi dan Kebijakan (BSK) Kemenkumham, Y Ambeg Paramarta, pada hari Kamis di Grand Mercure Hotel Harmoni, Jakarta.

Sebagai informasi, sebelum penutupan dilaksanakan terlebih dahulu Rapat Pleno yang membahas terkait hasil diskusi oleh 3 Komisi yakni Komisi I : Perencanaan dan Keuangan
, Komisi II : SDM & BMN
, dan Komisi III : SPBE, Kehumasan dan Kearsipan pada hari Rabu dan Kamis pagi tadi.

Melalui Rapat Pleno tersebut merupakan salah satu cara untuk menyampaikan terkait hasil apa saja dan rencana yang diambil dalam menangani berbagai macam permasalahan yang terjadi dalam pembahasan 3 komisi di atas.

Penutupan acara ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM, termasuk dari Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jambi. Turut hadir dalam rombongan Kanwil Jambi, Kepala Kantor Wilayah M. Adnan, yang didampingi oleh Kepala Divisi Administrasi Kortini JM Sihotang, Kepala Bagian Program dan Humas Fatriansyah, serta Kepala Sub Bagian Program dan Pelaporan Nani Susetyowati.

Rakordal ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan koordinasi dan efektivitas pelaksanaan program dukungan manajemen di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM. Dalam penutupan tersebut, Y Ambeg Paramarta menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antar berbagai pihak untuk mencapai target yang telah ditetapkan untuk tahun 2024.

Acara yang berlangsung selama beberapa hari ini diharapkan dapat memperkuat komitmen seluruh peserta dalam melaksanakan program-program yang telah direncanakan, serta memberikan kontribusi nyata bagi peningkatan kinerja Kementerian Hukum dan HAM secara keseluruhan. (Humas Kemenkumham Jambi)

 

Ketua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_10.jpgKetua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_9.jpgKetua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_8.jpgKetua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_7.jpgKetua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_6.jpgKetua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_5.jpgKetua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_4.jpgKetua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_3.jpg

Ketua_Steering_Committee_Resmi_Menutup_Rakordal_Program_Dukungan_Manajemen_Tahun_2024_1.jpg

 

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAMBI


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Kapten Sujono, Kota Baru, Jambi 36128
PikPng.com phone icon png 604605   628117497779
PikPng.com email png 581646   kanwiljambi@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamjambi@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI