JAMBI – Guna persiapan jelang kedatangan Ibu Negara Iriana Joko Widodo ke Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi (Lapuanja), berbagai stakeholders lakukan peninjauan secara langsung ke Lapuanja, Selasa (11/10/2022).
Mulai dari Kepala Kepolisian Daerah Jambi Irjen. Pol. Albertus Rachmad Wibowo, rombongan 4 (empat) orang isteri menteri yang terdiri dari Istri Menteri BUMN RI Ibu Elizabeth Tjandra Erick Thohir, Istri Menteri Kesehatan RI Ibu Ida Rachmawati, Istri Menteri Perindustrian RI Ibu Loemongga Haoemasan, dan Istri Menteri Perhubungan RI Ibu Endang Sri Hariyatie, serta beberapa stakeholders lainnya seperti Konsulat Jenderal Jepang, Isteri Kapolda Jambi Evi Rachmad Wibowo, dan Isteri Kapolres Muaro Jambi.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jambi Tholib, dengan didampingi oleh jajaran dari Kanwil Kemenkumham Jambi bersama-sama mendampingi para stakeholders untuk berkeliling meninjau Lapuanja yang nantinya akan menjadi tempat kunjungan Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE - KIM).
Sebelumnya, OASE - KIM dibentuk pada tanggal 23 Oktober 2019 oleh Ibu Negara dan Ibu Wakil Presiden bertepatan pada saat pelantikan Kabinet Indonesia Maju Presiden Joko Widodo dan Maruf Amin periode 2019 – 2024 (sebelumnya bernama OASE Kabinet Kerja Periode 2014-2019).
OASE Kabinet Indonesia Maju merupakan organisasi khusus gagasan Ibu Negara dan Ibu Wakil Presiden serta disepakati oleh para pendamping menteri Kabinet Indonesia Maju untuk turut mendukung dan berperan dalam mensukseskan program Kabinet Indonesia Maju, yang tentunya sesuai dengan kapasitas sebagai para pendamping.
OASE Kabinet Indonesia Maju merupakan wadah untuk jejaring komunikasi dan koordinasi sehingga memudahkan seluruh anggotanya untuk secara bersama-sama melakukan serangkaian aktivitas yang berguna bagi masyarakat luas.
(Red/Foto: JA/YE)